Bagi yang masih bingung kuota nonton telkomsel untuk aplikasi apa saja? Tak perlu bingung, sebab artikel ini akan memberikan informasinya. Kuota nonton yang terdapat di Telkomsel dapat digunakan untuk menonton tayangan-tayangan di berbagai platform.
Kuota nonton tersebut juga dapat digunakan dimana saja dan kapan pun dan tentunya pengguna tak perlu khawatir kehabisan paketan. Sebab Telkomsel telah memberikan fasilitas istimewa, dengan menawarkan paket hemat serta pilihan harga yang sangat terjangkau.
Apa itu Kuota Nonton?
Kuota nonton yang terdapat di kartu Telkomsel yaitu sebuah kuota yang dikhususkan untuk melakukan streaming serta nonton film dan serial tertentu. Selain itu pengguna juga dapat menjalankan berbagai media sosial lainnya seperti WhatsApp, Facebook dan lain-lain.
Dengan menggunakan kuota OMG! Nonton maka pengguna dapat menghemat kuota Telkomsel saat menonton YouTube. Pengguna juga bisa lebih aman dan nyaman saat nonton film kesukaan tanpa khawatir kuota utama internet akan habis.
Bagaimana Cara Menggunakan Kuota Nonton Telkomsel?
Pengguna harus memenuhi beberapa syarat untuk menggunakan kuota nonton Telkomsel, seperti sisa kuota nontonnya masih tersedia. Selanjutnya kuota internet masih dalam masa aktif, posisi pengguna berada di kota saat melakukan registrasi paket tersebut.
Apabila tiga syarat yang disebutkan diatas telah terpenuhi, langsung saja unduh aplikasi yang akan digunakan untuk nonton film favorit. Kemudian gunakan kuota nonton tersebut untuk menyaksikan film favorit atau tayangan lainnya dengan sepuasnya.
Kuota Nonton Telkomsel untuk Aplikasi Apa Saja?
Kuota nonton dalam kartu Telkomsel bisa pengguna gunakan untuk menonton streaming yang terdapat di berbagai aplikasi. Bisa digunakan untuk menonton berbagai tayangan favorit melalui aplikasi yang akan dijelaskan di bawah ini:
1. Viu
Kuota nonton telkomsel dapat digunakan untuk menonton tayangan film yang terdapat di aplikasi viu. Seperti yang telah diketahui dalam aplikasi viu ini pengguna dapat menonton berbagai film Korea apa saja baik melalui laptop, PC atau smartphone.
Gunakan paket kuota Telkomsel saja untuk menghemat biaya ketika pengguna ingin mencoba berlangganan dengan aplikasi viu. Selain lebih mudah untuk digunakan pengguna juga bisa menonton tayangan seru dimana saja karena dapat dibawa kemana-mana.
2. MAXStream
Telkomsel juga menawarkan aplikasi khusus untuk menonton film-film favorit nama aplikasi tersebut bernama MAXStream. Dalam aplikasi ini pengguna juga ditawarkan dengan berbagai film terbaru atau berbagai film terbitan lama.
Apabila pengguna menonton tayangan favorit dengan menggunakan kuota Telkomsel akan memberikan keuntungan sebab lebih hemat dan jaringan lebih lancar. Selain itu pengguna juga dapat menonton dimana saja baik di mobil atau dirumah.
3. iFlix
Aplikasi yang dapat dijalankan dengan menggunakan kuota nonton Telkomsel yang selanjutnya yaitu iflix. Iflix sendiri merupakan sebuah platform nonton yang dikenal dengan kualitas HD yang bagus serta menawarkan berbagai pilihan tayangan.
Bukan hanya drama atau film saja, pengguna juga dapat melihat berbagai tayangan luar negri, seperti variety show dan berbagai film Korea. Gunakan isi paket OMG lokal maupun nasional agar bisa menonton tayangan terbaru dalam iflix.
4. Klik Film
Bagi pengguna yang lebih menyukai film Indonesia, maka aplikasi klik film dapat dijadikan sebagai solusi. Sebab, dalam platform tersebut menawarkan berbagai film box office dari Indonesia.
Seandainya mempunyai film favorit yang belum sempat ditonton di bioskop, maka langsung saja menonton klikfilm dengan kuota nonton Telkomsel. Dengan begitu pengguna dapat nonton film favorit kapan saja dengan suasana yang lebih nyaman dan efisien.
Itulah beberapa informasi yang dapat menjawab pertanyaan kuota nonton telkomsel untuk aplikasi apa saja. Pengguna dapat menonton apa saja dengan menggunakan kuota nonton Telkomsel melalui beberapa aplikasi yang sudah direkomendasikan diatas.