Untuk mengetahui berapa jumlah dari keuntungan tabungan berjangka BCA, nasabah tentu bisa melihatnya dari sebuah simulasi. Pasalnya simulasi tabungan berjangka BCA dapat memberikan gambaran keuangan masa depan. Untuk lebih lengkapnya, simak berikut ini penjelasannya yaitu:
Simulasi Tabungan Berjangka BCA
Hadirnya simulasi tabungan berjangka BCA menjadi salah satu rencana keuangan untuk mencapai target tertentu. Contohnya dana yang dapat disisihkan tiap bulan adalah 100 juta dalam 12 bulan. Berdasarkan jumlah tersebut, nasabah dapat melakukan perhitungan dengan memperhatikan beberapa hal penting di dalamnya.
Pasalnya dalam tabungan berjangka, terdapat hal penting yang dapat dilakukan untuk mengalokasikan dana. Memungkinkan proses simulasi berjangka dapat berjalan sesuai dengan rencana. Simak berikut ini hal-hal yang dapat diperhatikan di antaranya yaitu:
-
Apabila dana pada tanggal pendebetan tidak ada, maka akan dilakukan pendebetan ulang.
-
Ketika pendebetan, jika dalam kurun waktu 3 bulan tidak berjalan lancar, maka tabungan akan ditutup.
-
Para nasabah tidak dapat mengambil dana sebelum jatuh tempo.
Syarat dan Ketentuan Tabungan BCA
Untuk dapat menggunakan tabungan berjangka, nasabah tentu harus dapat memenuhi syarat dan ketentuan BCA. Pasalnya produk tabungan tersebut diperuntukan kepada perorangan dengan jumlah setoran rutin. Berikut syarat dan ketentuan yang diberlakukan di antaranya yaitu:
-
Telah berusia minimal 12 tahun dengan usia maksimal 60 tahun.
-
Minimal setoran awal adalah 500 ribu rupiah dengan kelipatan 50 ribu.
-
Selama belum jatuh tempo, maka dana tidak dapat dilakukan penarikan.
-
Pajak penghasilan yang harus dibayarkan adalah 20 persen.
-
Jika pencairan dilakukan sebelum jatuh tempo, maka akan dikenakan penalti.
Itulah beberapa syarat serta ketentuan dalam pembukaan tabungan berjangka BCA. Secara umum syarat yang telah dijelaskan tersebut dapat dipenuhi dengan baik oleh para nasabah yang telah mempunyai penghasilan tetap. Mengingat tabungan ini harus dikerjakan dalam jangka waktu konsisten.
Cara Buka Rekening Tahapan Berjangka
Untuk dapat membuka tabungan berjangka BCA, calon nasabah dapat melakukannya lewat internet banking. Cara ini tentu sangat mudah dilakukan, mengingat nasabah tak perlu melakukan kunjungan pada bank. Simak berikut ini tahapannya yaitu:
-
Tahapan pertama, nasabah dapat melakukan login klik BCA terlebih dahulu.
-
Selanjutnya pilih menu pembukaan rekening dan pilih tahapan berjangka.
-
Kemudian di bagian setoran rutin, lengkapi dengan jumlah dana yang dapat dibayarkan secara konsisten.
-
Jika sudah, pilih jangka waktu serta tentukan tanggal berapa BCA melakukan autodebet dana.
-
Setelah itu, lengkapi semua keterangan nomor telepon, email dan lainnya.
-
Terakhir, pilih salah satu notifikasi yang dapat diterima dan ikuti panduan yang diberikan.
Begitulah cara melakukan pembukaan rekening berjangka di bank BCA. Pastikan untuk dapat menjalankan langkah-langkah yang telah dijelaskan dengan baik. Mengingat salah satu langkah saja yang salah, maka proses dari pembukaan rekening tabungan bisa gagal.
Kelebihan Tabungan Berjangka BCA
Ingin dapat menabung secara konsisten dalam jangka waktu tertentu? Nasabah tentu dapat menggunakan tabungan berjangka BCA sebagai alternatifnya, mengingat banyak kelebihan yang dapat diperoleh nasabah. Simak berikut ini kelebihan yang ditawarkan oleh BCA, di antaranya yaitu:
-
Dapat membantu nasabah mewujudkan impiannya.
-
Menumbuhkan kebiasaan menabung secara konsisten.
-
Suku bunga yang didapatkan lebih besar dibandingkan reguler.
-
Bebas biaya asuransi jiwa.
Itulah beberapa kelebihan tabungan berjangka BCA yang dapat diterima oleh para nasabah. Berdasarkan kelebihan yang telah disebutkan, nasabah tentu mendapatkan sejumlah untung yang tak terbatas. Belum lagi adanya pemberian jaminan asuransi yang dapat diterima secara cuma-cuma.
Demikianlah penjelasan tentang simulasi tabungan berjangka BCA yang dapat dipelajari oleh para calon nasabah. Tidak hanya itu, nasabah juga dapat memahami lebih lanjut cara pembukaan rekening serta syaratnya. Setelah itu baru cari tahu keuntungan yang bisa didapatkan.