Syarat Buka Rekening BRI Simpedes, Mudah Bebas Antri

syarat buka rekening bri simpedes

Syarat buka rekening BRI Simpedes sangat mudah bagi nasabah yang ingin memilikinya. BRI sebagai Bank nasional menyediakan produk tabungan Simpedes yang memiliki banyak sekali manfaat bagi nasabah.

Untuk memiliki Simpedes ternyata sangat mudah. Bahkan sekarang sudah bisa dilakukan secara online seperti penjelasan di artikel ini: 

Syarat Buka Rekening BRI Simpedes Online

Membuka rekening tabungan di BRI sekarang semakin mudah. BRI menjawab kebutuhan nasabah dalam hal kemudahan, kecepatan, dan digitalisasi. Untuk itu, sekarang ini sudah ada cara membuka rekening secara online tanpa perlu datang langsung ke Bank.

Membuka rekening secara online tentunya lebih mudah dan praktis karena menghemat waktu dan tenaga. Berikut ini beberapa syarat pembukaan rekening BRI Simpedes secara online: 

  • Persyaratan dokumen pembukaan rekening. Dokumen yang dibutuhkan antara lain KTP/KITAS dan NPWP.

  • Melakukan pembuatan akun di aplikasi BRIMO. Bank BRI memiliki aplikasi mobile banking bernama BRIMO yang bisa digunakan untuk transaksi dan pembukaan rekening secara online.

  • Melakukan aktivasi dan verifikasi. Aktivasi dan verifikasi dilakukan secara online melalui video call dari aplikasi BRIMO dengan petugas dari Bank BRI.

  • Setoran Awal. Setelah aktivasi dan verifikasi selesai, maka masukkan setoran awal agar rekening bisa digunakan untuk bertransaksi.

Langkah-Langkah Aktivasi Rekening Simpedes di BRIMO

Membuka rekening Simpedes secara online hanya bisa dilakukan melalui aplikasi BRIMO. Sebelum mengunduh dan aktivasi, pastikan kamera memiliki koneksi internet yang stabil dan juga kamera yang berfungsi baik. Berikut ini adalah langkah pembukaan rekeningnya:

1. Unduh BRIMO dan Buat Akun

Langkah pertama adalah mengunduh aplikasi mobile banking BRI yaitu BRIMO di Playstore atau Appstore. Setelah bisa diunduh, lakukan pembuatan akun dengan cara berikut:

  • Masukkan nama lengkap sesuai KTP

  • Masukkan No. KTP

  • Masukkan email aktif

  • Masukkan nomor handphone aktif

  • Buat password

  • Klik Daftar

2. Aktivasi Rekening Melalui SMS

BRIMO akan mengirimkan kode OTP ke nomor handphone yang tadi didaftarkan. Masukkan kode tersebut ke aplikasi BRIMO untuk bisa login dan membuka fitur dan menu-menu yang ada di dalamnya. Proses login ini akan menggunakan username/email dan password yang sudah dibuat sebelumnya.

3. Buka Rekening

Pilih menu Buka Rekening Baru lalu akan muncul lembar mengenai syarat dan ketentuan. Baca dengan seksama kemudian klik Setuju. Masuk ke laman selanjutnya yaitu halaman untuk mengunggah dokumen-dokumen seperti KTP, NPWP, KITAS atau Paspor.

Unggah semua dokumen tadi melalui gallery ponsel atau bisa langsung difoto dengan kamera. Kemudian, ambil juga foto selfie untuk pembukaan rekening ini. Setelah foto selfie diunggah, masuk ke laman tanda tangan, bubuhkan tanda tangan melalui layar ponsel kemudian upload.

4. Buat PIN dan Pilih Cabang BRI

Setelah registrasi pembukaan rekening selesai, maka nasabah harus membuat PIN. Jangan gunakan tanggal lahir sendiri atau keluarga namun susunlah kombinasi yang unik. Kemudian, pilih cabang BRI untuk mencetak buku tabungan fisik dari rekening Simpedes yang dibuat secara online ini.

5. Kirimkan Setoran Awal

Proses terakhir adalah dengan mentransfer setoran awal ke rekening Simpedes yang tadi sudah dibuat. Setoran awal ini bisa dengan mengirimkan uang melalui teller bank, e-wallet, atau rekening mobile banking lain. Setelah setoran awal selesai, rekening sudah aktif untuk digunakan.

Itulah tadi cara syarat buka rekening BRI Simpedes online melalui aplikasi BRIMO. Nasabah tidak perlu melalui proses antri di Bank yang biasanya memakan waktu cukup lama. Buka rekening bisa dimana saja dan kapan saja karena hanya memerlukan koneksi internet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top