Cara setting remote AC universal ini diperlukan ketika remote yang lama rusak atau hilang. AC memang membutuhkan sebuah remote agar praktis saat digunakan. Remote AC ini dimanfaatkan untuk mengontrol suhu, mengatur kecepatan dan arah blowernya.
Jika remote mengalami kerusakan atau hilang, tentu merepotkan sebab harus mengontrol AC secara manual. Karena itulah, pada artikel ini akan dijelaskan cara setting remote AC universal, lengkap dengan kode merknya. Mari simak pembahasannya.
Cara Setting Remote AC Universal
Agar dapat digunakan secara praktis, remote AC universal ini memerlukan pengaturan khusus sesuai kode merk AC.
Jika salah memasukan kode, pastinya remote tidak dapat terhubung dengan baik dan tidak bisa berfungsi. Berikut ini cara setting remote AC universal yang bisa diterapkan:
-
Hidupkan pendingin ruangan dengan menekan tombol on.
-
Setelah menyala, tekan tombol set selama 3 detik hingga angka pada layar remote tampak berkedip.
-
Terdapat daftar kode merk AC, untuk memilihnya tekan tombol temp. Pastikan kode angka sesuai dengan merk AC yang digunakan.
-
Jika kode sudah dipilih dan cocok dengan jenis AC tersebut, maka akan terdengar bunyi yang menandakan bahwa remote tersebut sudah terhubung.
-
Setelah semuanya selesai diatur, jangan lupa menekan tombol OK dan remote sudah dapat digunakan.
Sebelum melakukan pengaturan pada remote AC universal ini, pastikan telah mengetahui merk AC yang digunakan. Hal ini penting dilakukan sebab akan memudahkan dalam pencarian kode tertentu sesuai jenis AC.
Karena itulah, untuk menghindari kesalahan kode dalam pengaturan, di bawah ini akan diuraikan beberapa kode merk untuk remote AC universal yang sering digunakan.
Kode Merk untuk Remote AC Universal
Pengaturan remote AC universal di atas tentu membutuhkan kode merk pendingin ruangan yang digunakan. Hal ini untuk memastikan remote dapat terhubung dengan baik sehingga dapat dapat mengontrol AC.
Ada berbagai merk AC beserta kode yang biasanya dapat digunakan saat melakukan setting remote AC universal. Saat membeli remote AC universal ini, biasanya akan dilengkapi juga dengan tabel kode dari berbagai merk.
Pada artikel ini, disertakan beberapa kode dari merk AC yang umumnya sering digunakan. Berikut ini merupakan kode merk untuk remote AC universal.
-
Sharp : 720-739
-
Aux : 180-199
-
Sanyo : 500-550, 860
-
Samsung : 610-629
-
Nasional : 660-689
-
Goldstar : 303
-
Fujitsu : 700-719, 017
-
General : 719, 718, 717, 659
-
Toshiba : 630-639
-
York : 775-779
-
Trane : 812-816
-
Alpin : 989-991, 998
-
Olympus : 995-996
-
Hitachi : 640-659
-
Haier : 001-019
-
Mitsuka : 904
-
Gree : 020-039, 000
-
Akira : 796-797
-
LG : 600-609
-
Shinco : 200-209
-
TCL : 120-133
-
Hyundai : 780-789
-
Corona : 760-769
-
Electrolux : 471-474
-
TECO : 831-834
-
Changhong : 059, 079, 934, 947
-
Daikin : 740, 759
-
Daewoo : 332-333
-
Midea : 040-058
-
Sanyo : 946, 943, 860, 500-550
-
MCQuay : 790-795
-
Mitsubishi : 551-559
-
Panasonic : 660-689
-
Hitachi : 640-659
-
Huawei : 281
-
Nikko : 810-811
-
Elco : 982
-
Tobo : 250-269
-
Toyo : 825-269
-
Yair : 467-471, 004
-
Sunburg : 817-820
-
Sogo : 291
-
Crown :861
-
Other : 496, 498, 821-828, 839-849, 999, 905-976, 877, 865-877
Itulah cara setting remote AC universal, lengkap dengan merk AC yang sering digunakan. Pastikan mengikuti langkah pengaturan remote pendingin ruangan ini dengan baik. Sebelum melakukan pengaturan remote AC universal, pastikan mengecek merk AC yang digunakan.
Jika keliru memasukan kode tersebut, kemungkinan remote AC universal tidak dapat berfungsi dengan baik. Jadi perhatikan kode merk agar sesuai dan dapat terhubung dengan AC yang digunakan.